Rabu, 16 Maret 2016

“TERJADINYA STRES DI KALANGAN MASYARAKAT”

Oleh : Elvita Apriliani
Sering kita dengar kabar tentang telah meluasnya stres dimana-mana, terutama di kalangan masyarakat. Stres bukanlah hal yang biasa, masalah ini adalah hal yang sangat serius, yang harus kita waspadai. Karna dampak dari stres ini sangat berbahaya. Stres ini adanya karna terlalu banyak fikiran yang menjadi beban dalam diri seseorang. Terlalu banyak memikirkan masalah yang sedang dialaminya. Dan stres ini menjadi masalah dalam diri seseorang karna tidak adanya penyelesaian yang dilakukannya. Stres ini akan berkelanjutan apabila dibiarkan, dan tidak dilakukan adanya penyelesaian. Dan faktor yang menyebabkan stres ini pun juga sangat banyak. Diantaranya adalah:
1.      Stres akibat permasalahan keluarga
Keluarga sangat berpengaruh dalam kehidupan kita semua. Apabila terjadinya permasalahan dalam suatu keluarga, kita tidak boleh menganggap masalah itu dengan sepele. Karna dampak nya sangat berpengaruh sekali seperti halnya kita akan selalu kefikiran masalah dirumah pada saat berada dikantor, dikampus maupun ditempat lain. Contohnya saja misalkan adanya perselingkuhan, kekerasan, dan perekonomian. Masalah yang seperti itu tidak boleh dibiarkan. Kita harus segera menyelesaikan permasalahan itu dengan keluarga. Bagaimana solusi dan jalan terbaik dari permasalahan itu sehingga tidak adanya lagi masalah yang menjadi beban dalam fikiran kita, sehingga ia tidak menjadi stres yang menjadi penyakit dalam jiwa kita.
2.      Stres akibat permasalahan ekonomi
Ekonomi sangat berpengaruh dalam hal apapun. Stres semacam ini bisa berupa sikitnya pendapatan dan banyaknya pengeluaran. Dan hal ini sering terjadi dikalangan masyarakat. Contohnya saja bagi seorang kepala keluarga. Ia harus berjuang untuk mencari nafkah guna untuk menghidupi keluarganya. Dan apabila pekerjaan yang dilakukannya tidak setara dengan kebutuhannya, maka tidak bisa dipungkiri lagi bahwa dia akan mengalami stres. Dan apabila seseorang sangat membutuhkan uang untuk kebutuhan yang sangat penting, dan ia tidak mendapatkan uang tersebut, hal itu bisa saja membuat seseorang tersebut mengalami stres yang mendalam dan berkelanjutan apabila ia tidak mampu menyelesaikan masalah dan mencari solusi dari permasalahan yang sedang dihadapinya.
3.      Stres akibat ketergantungan pada obat
Ketergantungan pada obat sering kita temukan di kalangan masyarakat. Stres yang semacam ini karna adanya ketergantungan atau selalu mengkonsumsi obat-obatan. Contohnya saja narkotika. Narkotika adalah obat-obatan yang seharusnya tidak patut untuk kita konsumsi. Karna didalamnya banyak zat-zat yang dapat membuat kita merasa bahwa kalau tidak mengkonsumsinya kita tidak merasakan ketenangan, kenyamanan, serta rasa yang membuat kita masuk kedalam dunia hayalan atau berfantasi. Hal seperti ini sangat berpengaruh pada diri seseorang. Apabila seseorang sudah menggunakan narkotika tersebut, dan disaat ia membutuhkan obat tersebut tetapi tidak terpenuhi, maka akan terjadi stres pada diri orang tersebut. Maka hal ini sangat berpengaruh pada mental seseorang. Maka dari itu stres yang semacam ini harus kita selesaikan, dan penyelesaiannya bisa dengan berupa therapy.
4.      Stres akibat tugas
Tugas adalah salah satu faktor yang membuat seseorang bisa mengalami stres. Kita sering kali mengeluh akan adanya tugas yang diberikan dari dosen di kampus. Dan hal itu merupakan suatu yang biasa. Hanya saja mahasiswa nya yang tidak mengerti bahwa itu semua dampak nya sangat positif. Tugas yang banyak akan menuntut seseorang untuk tidak pernah melupakan pelajaran, serta guna untuk menambah wawasan kita terhadap ilmu pengetahuan. Tugas juga dapat memberikan mental seseorang terganggu. Karna orang itu merasa bahwa tugas yang ia dapatkan tidak bisa ia selesaikan, merasa bahwa tugas itu sangat sulit, maka hal itu dapat menimbulkan stres. Maka hal ini perlu adanya perubahan ataupun solusi bagi si penderita tersebut.
5.      Stres akibat presentasi diskusi dan kurangnya kepercayaan kepercayaan diri
Presentasi diskusi sering dilakukan dimana-mana, contohnya saja dikantor, dan dipelajaran. Orang yang tidak biasa melakukan presentasi di depan banyak orang, sering mengalami gangguan mental. Misalkan saja pada saat seseorang ingin melakukan presentasi, ia merasa deg-degan pada saat ingin presentasi. Hal itu karna tidak adanya kebiasaan untuk tampil di depan umum ataupun orang banyak. Sama halnya dengan kepercayaan diri. Apabila seseorang tidak mempunyai kepercayaan diri untuk berdiri atau tampil di depan orang ramai, maka tidak bisa dipungkiri lagi bahwa orang tersebut  akan mengalami stres. Stres yang dimaksud adalah merasa deg-degan. Dan solusi nya adalah seseorang yang mengalami hal tersebut harus mampu melatih dirinya untuk dapat atau berani tampil di depan orang banyak.
6.      Stres akibat hubungan percintaan

Hubungan percintaan adalah salah satu faktor yang dapat menimbulkan stres. Karna sering sekali permasalahan-permasalahan yang terjadi akibat percintaan menjadi suatu hal yang sangat berbahaya. Contohnya saja putus cinta. seseorang yang putus cinta pasti akan mengalami kesedihan yang mendalam dalam dirinya. Dan apabila ia tidak mampu mengatasi permasalahan tersebut, maka bisa saja seseorang itu akan melakukan hal-hal yang tidak diinginkan, Seperti bunuh diri. Dan kenapa bisa terjadi hal yang seperti itu? Itu karna tidak adanya iman dan kurangnya pemahaman agama dalam diri seseorang tersebut. Orang yang mempunyai iman dan paham akan agama islam, pasti tidak akan pernah melakukan hal-hal yang dilarang oleh Allah SWT. Oleh karna itu, untuk dapat menyelesaikan permasalahan orang yang seperti itu, salah atu solusi nya adalah berserah atau bertawakkal kepada Allah SWT. Karna hanya ialah yang dapat menolong permasalah yang kita alami. Dan dengan adanya rasa ingin bunuh diri dalam diri seseorang, itu berarti bahwa mentalnya sudah bermasalah. Karna ia merasa bahwa tidak ada jalan keluar lagi bagi dirinya untuk permasalahan yang dihadapinya tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar